Dari awal adanya film mbloo, sejarah film dimulai dari film bisu, hitam putih, sampai dengan teknologi yang maju-maju seperti saat ini, dan yang trend saat ini adalah munculnya berbagai film dalam
format virtual reality (VR).
Teknologi VR mulai unjuk gigi di dunia perfilman dengan terpilihnya film VR masuk dalam nominasi Academy Awards 2017 atau Oscar, dalam kategori film terbaik. Film dengan teknologi VR ini berjudul 'Pearl' ini dirilis pada 2016 dan merupakan bagian dari proyek Google Spotlight Story.
Film Pearl bercerita tentang kisah seorang anak perempuan dan ayahnya. Setting cerita Pearl mengambil tempat di sebuah mobil, di mana penonton akan disuguhkan sudut pandang yang duduk di sebelah kemudi setir. penonton selain diajak memahami cerita juga diajak masuk ddi dunia 3D virtual reality yang kita seakan-akan berada di tengah-tengah film. ( beda dengan film 3d biasa )
"Saya bangga, setidaknya film kami masuk ke dalam nominasi film animasi terbaik Oscar. Terima kasih untuk semua tim animator dan Google Advanced Technology and Projects (ATAP) yang mewujudkan membuat film ini menjadi pengalaman VR terbaik yang pernah ada," ucap Pearl Patrick Osborne selaku sutradara
Untuk mendapatkan pengalaman menonton VR yang maksimal, penonton disarankan untuk menggunakan headset VR HTC Vive di YouTube dengan browser Google Chrome.
source : Detik | Ubergizmo | The Verge
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon untuk tidak menaruh link dalam bentuk apapun